VISI, MISI DAN TUJUAN MADRASAH

“Cerdas, Terampil dan Berakhlaqul Karimah”

Indikator :
1.         Tangguh dalam iman dan taqwa kepada Allah SWT.
2.         Tangguh dalam berupaya meraih prestasi belajar.
3.         Tangguh dalam belajar dan mengembangkan ilmu pengetahuan.
4.         Tangguh dalam bidang seni dan olah raga.
5.         Tangguh dalam menerapkan tata krama dan budi pekerti.
6.         Tangguh dalam megendalikan lingkungan sosial
7.         Tangguh dalam kebersihan, keindahan dan keserasian lingkungan.
8.         Tangguh bekerja sama dengan lingkungan.
9.         Tangguh dalam mempertahankan dan mengembangkan ajaran islam ahlussunnah wal jama’ah

Sesuai dengan Visi Madrasah yang telah dicanangkan maka misi yang di emban di MTs. Miftahul Ulum sebagai Lembaga Pendidikan yang berciri khas keagamaan adalah sebagai berikut :
  1. Menumbuhkan penghayatan terhadap ajaran Islam yang berwawasan ahlussunnah wal jama’ah
  2. Mempersiapkan siswa memiliki penguasaan dan berprestasi di bidang akademik dan non akademik
  3. Menumbuhkembangkan minat dan bakat melalui kegiatan ekstrakurikuler
  4. Memberikan pembinaan untuk meningkatkan kualitas akademik siswa
  5. Membiasakan warga Madrasah berperilaku sesuai syariat Islam dan ajaran norma setempat
  6. Mencetak generasi Quráni
  7. Menumbuhkan jiwa kewirausahaan
  8. Tujuan Pendidikan

Tujuan Pendidikan

1.      Tujuan  Madrasah (Umum)

Kurun waktu empat tahun MTs Miftahul Ulum mempunyai tujuan Umum : Memberikan bekal pengetahuan dasar sebagai perluasan serta peningkatan   pengetahuan agama dan keterampilan yang diperoleh di Madrasah  Tsanawiyah untuk mengembangkan kehidupannya sebagai pribadi muslim, anggota masyarakat dan warga Negara sesuai dengan tingkat perkembangannya, serta mempersiapkan mereka untuk mengikuti pendidikan menengah atau mempersiapkan  mereka hidup dalam masyarakat.

2.      Tujuan  Madrasah (Khusus)

  1. 100 % siswa dapat membaca dan menulis huruf Al Qur’an, dan melaksanakan ibadah yaumiyah.
  2. Rata-rata pencapaian nilai, tidak kurang atau sama dengan nilai KKM yang sudah ditentukan bersama
  3. Memiliki kesenian beladiri, tartil dan qiroah serta Olimpiade mata pelajaran yang mampu bersaing di tingkat Kabupaten, Propinsi dan Nasional
  4. Adanya kesadaran dan kepedulian tentang kebersihan.
  5. Adanya kepekaan dan kepeduliaan terhadap masalah sosial.
  6. Madrasah sebagai lembaga pendidikan yang menjadi pilihan utama masyarakat.
  7. Meningkatkan sarana dan prasarana sebagai penunjang proses pembelajaran.
  8. Meningkatkan jumlah siswa minimal 50% setiap awal tahun pelajaran